Wednesday, August 30, 2006

[News] Wikipedia Kini Dengan Peringkat Pencarian


Posted: 30 Aug 2006 10:19:50Viewed: 539 time(s)

Wikimedia, organisasi dimana Wikipedia bernaung telah meluncurkan halaman baru yang mengelola dan menyajikan daftar pencarian terpopuler pada situs ensiklopedi tersebut. Hal ini menarik perhatian anggota Digg.com (situs komunitas) yang mengomentari 100 urutan teratas topik paling dicari di Wikipedia dan membuat kesimpulan, “Sex, terorisme, anime, dan selebritis.. Tampaknya tidak jauh berbeda dengan apa yang saat ini menjadi berita hangat di media, seperti halnya Pluto dan Wii.”

Terlepas dari hasil peringkat topik paling dicari di Wikipedia yang mengejutkan, mekanisme real-time monitoring yang diaplikasikan kini menjadi aspek paling menarik yang ditawarkan situs ensiklopedia ini. Mekanisme ini pulalah yang mengantarkan anggota-anggota Digg.com membuat kesimpulan dari diskusi mereka, bahwa Wikipedia kini tidak
hanya sebatas situs ensiklopedi topik-topik lama yang sudah hampir terlupakan, tetapi Wikipedia juga sanggup menjadi situs berita yang menyajikan apa yang sedang menjadi pembicaraan hangat saat ini lengkap dengan fakta dan referensi penunjang berita tersebut.

Hal ini mengingatkan kita pada pernyataan lama Phil Graham dari The Washington Post, “Kita lihat saja nanti, tampaknya semua orang akan membuat dan mempublikasikan berita sendiri. Dan belum sempat mereka menyelesaikan satu berita mereka telah menulis berita baru lagi. Semua orang hanya akan menulis draf.” Tapi, banyak terima kasih kepada Wikipedia yang telah menjawab keraguan Phil dengan begitu banyaknya topik yang diselesaikan dengan baik dan memberikan manfaat bagi banyak pencari fakta. (ella)


Editor:Source:URL:
Bhinneka PostCNNhttp://www.cnn.com




No comments:

Post a Comment